Pertamina EP Sabet Nusantara CSR Award 2016

:


Oleh Prov. Riau, Kamis, 20 Oktober 2016 | 09:19 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 724


Rengat, InfoPublik - Konsep Wisata Alam (WA) Corporate Social Responsibility (CSR) terpadu PT Pertamina EP Lirik berlokasi di kecamatan Lirik kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) dalam upaya pelestarian lingkungan dan pemberdayaan masyarakat, mendapat perhatian pada tingkat nasional.

Hasilnya penghargaan Nusantara CSR Award 2016 didapat. Penghargaan tersebut diberikan sebagai bentuk apresiasi atas program Wisata Alam Lirik. Program ini merupakan Integrasi pelestarian dan edukasi lingkungan dengan pemberdayaan masyarakat. Dua penghargaan sekaligus di raih. Pertama dalam kategori The Best Lingkungan dan kedua dalam kategori The Best Program.

Penghargaan diberikan oleh La Tofi School.The La Tofi School of CSR memberikan Nusantara CSR Awards kepada perusahaan yang memperbaiki kondisi daerah, sedangkan kepada pemerintah daerah melalui forum CSR yang diinisiasinya, mendorong terjadinya perubahan ke arah yang lebih baik.

"Penghargaan Nusantara CSR Award 2016 sebagai The Beast Program dalam kategori perlindungan dan perbaikan lingkungan yang diraih WA CSR terpadu Pertamina Lirik ini diserahkan langsung chairman the la tofi school of CSR bapak La Tofi dan diterima oleh ibu Alice Maylana Lirik Field Manager PT. pertamina EP Field Lirik, ungkap Legal & Relation Assistant Manager PT. Pertamina EP Fiel Lirik dan Pertamina PHE Kampar, Ahmad Jabar.

Dikatakannya, penghargaan Nusantara CSR Award 2016 yang diterima hari ini Selasa 18 Oktober 2016 bertempat di hotel Kempinski Jakarta, dengan disaksikan Wahyu Aris Darmono direktur eksekutif komisi CSR nasional dan Ibnu Hamad guru besar komunikasi universitas Indonesia, diharapkan dapat lebih memicu WA CSR terpadu Pertamina Lirik untuk lebih berkiprah dalam melestarikan lingkungan dengan memberi manfaat kepada masyarakat dengan mengoptimalkan pemberdayaan masyarakat.

Mestinya dalam situasi ekonomi yang melambat seperti sekarang ini, para pemangku kepentingan bisa saling asah (dengan pengetahuan CSR yang benar), saling asuh (dengan kebijakan yang saling menguntungkan) dan saling asih (sama-sama peduli sosial dan lingkungan) agar Nawacita Pemerintahan bisa berjalan dengan baik.

"Penghargaan yang diraih WA Pertamina Lirik dengan program CSR terpadunya ini tidak serta merta datang sendiri, namun penghargaan ini diraih melalui kerja keras dan kemauan yang kuat serta komitmen semua pihak untuk melestarikan dan terus memajukan WA Pertamina Lirik," jelasnya.(MC Riau/ana/eyv)