Polres Bone Bolango Amankan Ratusan Liter Miras Cap Tikus

:


Oleh MC Kabupaten Bone Bolango, Selasa, 9 Agustus 2016 | 08:15 WIB - Redaktur: Kusnadi - 918


Bone Bolango, InfoPublik – Jajaran kepolisian resor (Polres) Bone Bolango kembali melakukan penggerebekan salah satu tempat produksi Minuman Keras (Miras) jenis Cap Tikus di Desa Tunggulo Kecamatan Tilongkabila, Bone Bolango, Senin (8/8).

Dari hasil penggerebekan ini, jajaran Polres Bone Bolango berhasil mengamankan ratusan liter Miras Cap Tikus sekaligus melakukan pembongkaran tempat produksi Miras Cap Tikus tersebut. 

Kapolres Bone Bolango AKBP Wahyu Tri Cahyono, S.IK mengatakan, pelaksanaan penggerebekan tempat produksi Miras Cap Tikus ini merupakan tindaklanjut dari keluhan warga terkait masih maraknya peredaran Miras di wilayah Kabupaten Bone Bolango. Termasuk belum adanya efek jera bagi pembuat Miras Cap Tikus di daerah ini.

Kapolres mengingatkan kepada masyarakat, khususnya bagi mereka para pembuat Miras Cap Tikus, jangan hanya berpikir untuk mencari keuntungan pribadi. Namun lebih memperhatikan dampak dari apa yang diproduksinya tersebut.

Akibat Miras Cap Tikus itu, katanya, dapat membuat orang mabuk, tidak terkendali emosinya bahkan tidak bisa berpikir sehat. Sehingga memicu terjadinya tindak criminal.

“Mereka para pembuat Miras Cap Tikus harus pahami itu, bagaimana jika keluarganya yang jadi korban akibat Miras Cap Tikus,” tegas Kapolres Wahyu Tri Cahyono.

Selanjutnya, Kapolres berharap kepada Pemerintah Daerah setempat agar segera merealisasikan revisi Perda tentang Miras di Kabupaten Bone Bolango, sehingga bisa diterapkan guna memberikan efek jera bagi mereka yang terbukti melanggar.

Selain itu, Kapolres Bone Bolango berharap pula peran serta masyarakat untuk peduli dan ikut berpartisipasi dalam pemberantasan Miras dengan cara untuk tidak mengkonsumsi dan berikan larangan buat keluarganya untuk tidak konsumsi Miras. 

“Kami berharap masyarakat mau memberikan informasi kepada petugas Polri apabila memang masih ada warung-warung yang menjual Miras maupun yang memproduksi Miras. Dengan demikian, diharapkan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Sit Kamtibmas) di wilayah Bone Bolango tetap terjamin,” pungkasnya. (Hms/Kadir/Kus)