Cegah Kekambuhan Penyakit Pasca Lebaran

:


Oleh Juliyah, Selasa, 12 Juli 2016 | 14:34 WIB - Redaktur: R. Mustakim - 849


Jakarta, InfoPublik - Berbagai penyakit kronik umumnya akan mengalami kekambuhan usai  Lebaran, karena mengkonsumsi makanan dan minuman yang banyak mengandung lemak, terlalu manis atau asin.

"Makanan dan minuman ini jika dikonsumsi oleh seseorang  yang sudah mempunyai penyakit kronik akan menyebabkan kekambuhan, misalnya pasien dengan penyakit kencing manis gula darahnya akan  menjadi tidak terkontrol, atau pasien darah tinggi, hiperkolesterol dan asam urat tinggi," kata dr Ari Fahrial Syam Praktisi klinis dan pengamat kesehatan dalam keterangannya di Jakarta, Selasa (12/7).

Menurutnya, antisipasi mencegah berbagai penyakit pasca lebaran merupakan hal yang penting. "Kita harus selalu ingat bahwa rangkaian lebaran dengan berbagai aktifitas akan membawa dampak yang kurang baik bagi kesehatan. Begitu juga proses mudik dan balik yang melelahkan sehingga masyarakat harus waspada dan tetap melakukan upaya pencegahan terhadap penyakit pasca lebaran," ujarnya. 

Ia menganjurkan agar masyarakat beristirahat cukup dan beri waktu untuk beristirahat satu hari sebelum melaksanakan kerja rutin. Selain itu, perhatikan dan batasi makanan yang terlalu asin atau terlalu manis. Perbanyak minum namun kurangi minuman dingin dan goreng-gorengan yang akan mengiritasi saluran pernafasan. Sehingga pada saat harus beraktifitas kembali pasca lebaran kita tetap berada dalam keadaan sehat.

Berikut ini ada delapan tips sehat untuk mengantisipasi  kambuhnya penyakit pasca lebaran yaitu perhatikan makan dan minum terutama kualitas makanan dan minuman tersebut.

Perhatikan jumlah kalori dari makanan atau minum tersebut, camilan sekecil apapun kalau manis pasti mengandung kalori. Selain itu, usahakan hanya mengkonsumsi satu macam lauk saja, jika merasa camilan dikonsumsi lebih banyak kurangi nasi saat makan besar.

Hindari camilan yang mengandung coklat, keju dan berlemak. Lemak mempunyai kalori yang lebih besar dua kali lebih dari karbohidrat. Banyak minum lebih dari dua liter per hari.

Banyak mengkonsumsi buah dan sayur-sayuran diusahakan lima porsi saat makan pagi, siang dan malam dan disela-sela makan tersebut. Tetap melakukan aktifitas olah raga atau bergerak, jika silahturahmi bisa dijangkau dengan berjalan usahakan lakukan dengan berjalan dan usahakan tidur minimal enam jam.