Sampah Di Bulan Ramadan Berkah Bagi Tangan Kreatif

:


Oleh Prov. Riau, Sabtu, 11 Juni 2016 | 22:40 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 524


Pekanbaru, InfoPublik  – Ujian bagi Kota Pekanbaru di minggu pertama Ramadhan 1437 H, tumpukan sampah terserak dibeberapa wilayah kota ini, Padahal Jika di kelola profesional ini sumber pendapatan bagi siapa saja, Finora paparkan kemediacenter.riau.go.id Sabtu (11/6) melalui seluler.

Kesadaran dan Kreatifitas yang tidak terlalu baik menjadikan kota kita ini kumuh akan sampan dan membahayakan kesehatan kita, meskipun ini problem Pemerintah Kota Pekanbaru dan Perusahaan terkait yang belum kunjung terselesaikan harusnya kita masyarakat juga cerdas mengolah sampah menjadi daur ulang yang menjanjikan, katanya.

Istri Nugrahadi dan Ibu tiga anak ini sudah merasakan langsung keuntungan yang diperoleh sejak bergelut dengan daur ulang sampah ini diantarnya : Mengurangi jumlah sampah, mengurangi polusi udara karena tidak membakar sampah lagi, menambah penghasilan, Keluarnya ide kretif, Kenal dengan Dinas terkait karena di libatkan dalam pameran terkait kreativitas daur ulang ini.

Lebih Lanjut Finora menjelaskan “Produk yang dihasilkan dari daur ulang beragam pula mulai dari tempat sepatu dari kemasan minyak plastik, Dompet dari bekas kemasan sabun cuci, kopi, makanan kecil, tempat tisu, tempat galon, keranjang dari tutup minuman, dompet dari kain perca, dompet dari sisa jahit gorden dan banyak lagi”.

Karena aktivitas ini tahun lalu saya di ajak Dinas Komunikasi dan Informatika Riau ke Kota Pahlawan Surabaya untuk pameran di Pekan Informasi Nasional Tahun 2015 dan Produk saya di borong berbagai kalangan seperti saya kagum pembeli dari Aceh dan Papua karena mereka banyak berbelanja di stand kami.

Terimakasih kepada teman kelompok, pemuka masyarakat mulai dari RT, RW Kelurahan, Kecamatan, Pemerintah Kota Pekanbaru sampai ke Provinsi Riau. Serta saya mengajak kepada warga kota madani atau bertuah, Agar mulai mengolah sampah.

Kita pisahkan sampah basah dan kering karena sampah basah bisa jadi kompos dan yang kering dapat di jadikan banyak kerajinan, ucapnyaUntuk masyarakat Jika butuh informasi dan ingin melihat seperti apa hasil karya kami dan kelompok kami dapat melihat langsung ke Lokasi Pembuatan Sampah Daur Ulang dengan menghubungi : 08126786005/Finora.

Saatnya kita hidup cerdas dengan pemanfaatan sampah daur ulang untuk kota tercinta dan meningkatkan Ekonomi melalui pengelolaan sampah, dan yang terpenting Pekanbaru bebas dari sampah yang menumpuk di mana mana, tutupnya (MC Riau/Tri/Eyv)