Bupati Salut Dengan Semangat Gotong Royong Warga Tingkohubu Timur

:


Oleh MC Kabupaten Bone Bolango, Sabtu, 14 Mei 2016 | 06:00 WIB - Redaktur: Tobari - 730


Bone Bolango, InfoPublik – Bupati Bone Bolango H. Hamim Pou, S.Kom, MH meresmikan pemanfaatan masjid Al-Magfirah Desa Tingkohubu Timur Kecamatan Suwawa, Jum’at (13/5), dan ia mengaku salut atas kebersamaan masyarakat Desa Tingkohubu Timur dalam membangun masjid tersebut.

Ia selalu percaya bahwa jika masyarakat bersatu dan bergotong royong (mohuyula) pasti hasilnya luar biasa. Buktinya dengan budaya gotong royong ini, masyarakat bisa membangun sebuah masjid yang bagus.

”Semoga budaya mohuyula dan kekompakkan masyarakat Desa Tingkohubu Timur ini bisa ditiru oleh masyarakat lainnya,”imbaunya.

Bupati menambahkan seiring dengan dibangun dan diresmikannya masjid Al-Magfirah Desa Tingkohubu Timur, ini harus dibarengi pula dengan semangat umat dan jamaah untuk beribadah. Ia melihat dimana-mana ada masjid bahkan desainnya bagus-bagus, luar biasa, dan juga megah.

Namun sayang, jamaah yang sholat di masjid yang megah itu tak begitu banyak, jamaahnya masih kurang bahkan jamaahnya itu-itu saja. Paling ramai atau banyak jamaahnya untuk beribadah itu hanya di waktu sholat magrib.

Selebihnya untuk sholat subuh, dzuhur, ashar, dan isya itu jamaahnya hanya dua sampai tiga orang saja. Ini tentu menjadi problem kita, ketika semua orang bersemangat dan berlomba-lomba membangun masjid.

Tapi di sisi lain, untuk bagaimana meramaikan, menyemarakkan dan memakmurkan masjid dengan aktivitas ibadah lima waktu, itu masih jadi problem. “Kondisi ini harus menjadi perhatian kita semua,” katanya.

Untuk itu, lanjut Bupati Hamim Pou, salah satu kebijakannya kedepan dalam rangka untuk meramaikan dan menyemarakkan masjid di seluruh wilayah Kabupaten Bone Bolango, ia akan mencanangkan gerakkan Magrib Mengaji dan Barzanji setiap malam Jum’at.

Bupati menambahkan dalam rangka untuk meramaikan dan memakmurkan masjid ini, ia berharap kepada guru-guru di setiap sekolah yang berdekatan dengan masjid agar membimbing anak-anak didiknya untuk sholat di masjid di waktu sholat dzuhur. Langkah ini sebagai metode untuk mendekatkan anak-anak didik generasi muda dengan masjid.

”Jangan hanya anak-anak didik yang dibimbing untuk sholat di masjid, guru-gurunya juga harus sholat berjamaah dengan anak-anak didiknya. Guru termasuk orang tua sangat berperan besar mengajarkan anak-anak didik kita generasi muda dekat dengan masjid,”urai Hamim Pou.

Hadir dalam peresmian pemanfaatan masjid Al-Magfirah Desa Tingkohubu Timur tersebut Qadli Suwawa wilayah kerja Kabupaten Bone Bolango KH. Moh. Aldes Ilahude, jajaran pejabat dilingkungan Pemkab Bone Bolango, Camat Suwawa, Kepala Desa Tingkohubu Timur dan Kepala Desa Tingkohubu, dan tokoh masyarakat.

Peresmian masjid itu, ditandai dengan pengguntingan pita dan penandatanganan prasasti oleh Bupati Hamim Pou. Selanjutnya Bupati Hamim Pou bersama rombongan dan masyarakat setempat langsung melaksanakan sholat Jumat berjamaah perdana di masjid itu. (Hms/Kadir/toeb)