Mendikbud Tenang, Putrinya Ikuti UN 2016

:


Oleh Astra Desita, Sabtu, 2 April 2016 | 03:09 WIB - Redaktur: R. Mustakim - 164


Jakarta, InfoPublik - Dalam menghadapi ujian nasional (UN) 2016, mungkin tidak hanya siswa yang khawatir, tetapi juga para orangtua. Namun hal tersebut tidak dialami Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Anies Baswedan.

Mendikbud mengaku tenang meski putrinya, Mutiara Baswedan, menjadi peserta UN 2016. Senin, 4 April, Mutiara juga akan menjalani ujian nasional bersama jutaan pelajar SMA/sederajat lainnya di seluruh Indonesia.

"Sebagai peserta UN 2016, persiapan anak saya belajar, pagi, siang, sore. i-nya santai. Kami cukup rasional dalam menghadapi itu. Tidak ada sesuatu yang luar biasa," tutur Anies di gedung Kemendikbud, Jakarta, Jumat (1/4).

Anies bercerita, saat kelas enam SD, menjelang ujian dia justru diajak menikmati udara segar dengan makan bersama di luar rumah. "Padahal itu menjelang Ebtanas," ujarnya.

Ujian nasional 2016 jenjang SMA/sederajat akan serentak dilaksanakan mulai 4 April. Peserta UN 2016 akan menghadapi soal-soal ujian sesuai materi pelajaran yang disampaikan guru.