Ormas dan Lsm sebagai Mitra Pemerintah

:


Oleh MC Kab Musi Banyuasin, Kamis, 3 Maret 2016 | 09:57 WIB - Redaktur: Kusnadi - 827


Sekayu,  InfoPublik – Plt Bupati Musi Banyuasin (Muba) Beni Hernedi bersama Asisten I H Rusli SP MM, menerima perwakilan anggota Organisasi Masyarakat (Ormas) dan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) di Pendopoan Rumah Dinas Wakil Bupati, Rabu (2/3).

Dalam arahannya, Beni meminta Ormas dan LSM yang ada di Kabupaten Muba untuk mencurahkan tenaga dan fikirannya mencari solusi bersama sebagai mitra pemerintah dalam percepatan pembangunan.

"Hari ini saya membuka ruang dialog bersama Ormas dan LSM untuk bersinergi dan bahu membahu membangun Muba," ujarnya

Pria yang kelahiran 1976 tersebut juga menambahkan Ormas yang terdaftar di badan Kesbangpol berjumlah 60 organisasi dan LSM berjumlah 22 lembaga. 

Pertemuan yang berlangsung kurang lebih selama dua jam tersebut membahas tentang lelang jabatan golongan II, pelayanan publik, pendirian Badan Narkotika Kabupaten (BNK), penundaan TPP Guru sertifikasi, Keputusan Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) serta pengurangan tenaga kontrak di lingkungan Pemkab Muba.

Turut hadir dalam pertemuan ini, Staf Ahli Bupati, dan Kepala Badan Kesbangpol,  dan Kepala Bagian Humas.(Beritamuba/Angga/Kus)