BPM PTSP Batam Masuk Lima Terbaik Di Indonesia

:


Oleh MC Kota Batam, Jumat, 19 Februari 2016 | 11:15 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 444


Batam, InfoPublik  - Pelayanan Terpadu Satu Pintu yang dijalankan Pemerintah Kota Batam masuk dalam lima terbaik se-Indonesia.

Kepala Badan Penanaman Modal dan PTSP Batam, Gustian Riau, mengatakan,penilaian ini dilakukan Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi terhadap 57 kabupaten/kota.

"Sebelumnya, kita sudah masuk 11 besar. Kita dapat undangan  untuk presentasi lima besar pada 25, 26, 27 Februari," kata Gustian di PTSP, Gedung Sumatera Promotion Centre.belum lama ini.

Menurutnya, PTSP Batam memang cukup baik, baru berumur tiga tahun, akan  tetapi sudah bisa masuk ke peringkat seperti ini.

"Tiga tahun sudah terobos ke peringkat, ini termasuk cepat. Daerah lain, lima tahun izinnya baru satu dua. Kita hari ini masuk per hari 60, keluar ratusan," ujarnya.

Penilaian lain yang membuat Batam masuk dalam peringkat, karena Batam dinilai berhasil melakukan penyederhanaan dan percepatan pelayanan. Serta melakukan terobosan-terobosan baru dalam pelayanan perizinan kepada masyarakat.

"Ke depan online semua. Awal Maret ini akan launching SIUP TDP online. Jadi pemohon tak perlu lagi ke kantor. Draft sudah disiapkan, sekarang sedang siapkan sarananya," kata Gustian.

Terobosan berikutnya yang dirancang BPM PTSP Batam adalah mencoba kirimkan izin-izin yang diberikan langsung ke alamat pemohon. "Setelah online berjalan, kami akan coba semua perizinan ini akan dikirimkan ke rumah melalui pos," sebutnya.(MC. Batam/Kartika/Eyv)