Dua Kelurahan dan Empat Desa di Lumajang Terima Penghargaan Proklim 2020

:


Oleh MC KAB LUMAJANG, Senin, 26 Oktober 2020 | 08:51 WIB - Redaktur: Wawan Budiyanto - 634


Lumajang, InfoPublik – Dua Kelurahan dan Empat Desa di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur mendapat penghargaan Program Kampung Iklim (Proklim) Utama Tahun 2020, dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Republik Indonesia.

“Hari ini, Kementerian LHK menerimakan penghargaan Proklim Tahun 2020 kepada para penerima yang dilakukan secara daring, dan Lumajang meraih penghargaan Proklim Utama Trofi dan Proklim Utama Sertifikat,” kata Wakil Bupati Lumajang Indah Amperawati (Bunda Indah) saat memberikan arahan dalam acara Penerimaan Penghargaan Proklim Tahun 2020 secara daring, bertempat di Balai RW 005 Kelurahan Ditotrunan, Jumat (23/10/2020).

Bunda Indah juga mengatakan, bahwa untuk penghargaan Proklim Utama Trofi diraih oleh RW 005 Kelurahan Ditotrunan, dan penghargaan Proklim Utama Sertifikat diraih oleh Desa Jokarto, Keraton, Sumbermujur, Klakah yang diwakili oleh Dusun Tambak Boyo RW 011, dan Kelurahan Citrodiwangsan yang juga diwakili oleh RW 017.

“Ini adalah motivasi bagi kita semua, karena akhirnya Trofi Proklim ini jatuh juga di Kabupaten Lumajang. Bapak dan ibu, jika ingin tau, trofi ini sangat diimpikan oleh semua kampung di Indonesia. Untuk itu, ini merupakan sebuah kebanggaan yang tak ternilai harganya dan wajib kita pertahankan,” ujar dia.

Dalam kesempatan tersebut, Bunda Indah juga memberikan apresiasi terhadap jajaran pemerintah di kelurahan/desa dan partisipasi masyarakat yang begitu telaten selama bertahun-tahun dalam memelihara dan memanfaatkan lingkungannya dengan baik sehingga dapat berdampak positif, mulai dari sisi kesehatan maupun dampak ekonomi.

Ia menambahkan, bahwa setelah mendapatkan penghargaan Proklim Utama Trofi ini, diharapkan agar ke depannya dapat mencapai ke tingkat selanjutnya, yakni Proklim Lestari. Dirinya juga berpesan kepada kelurahan/desa penerima Proklim Utama Sertifikat dapat menjadi motivasi untuk melanjutkan upaya pemanfaatan dan pelestarian lingkungan, agar dapat mendapat penghargaan Proklim Utama Trofi, seperti yang diterima oleh RW 005 Kelurahan Ditotrunan.

“Mudah-mudahan ini jadi motivasi dan semangat bersama. Tentu, atas nama Pemerintah Kabupaten Lumajang, seandainya RW-RW yang lainnya seperti RW 005, maka Bupati dan Wakil Bupati tidak susah-susah kerjanya, terutama dalam menumbuhkan kesadaran masyarakat dalam mengolah sampah dengan bijak agar lingkungan tetap lestari,” harapnya. (MC Kab. Lumajang/An-m)