Juara Duta GenRe Balangan Menuju Provinsi

:


Oleh MC KAB BALANGAN, Rabu, 5 Agustus 2020 | 16:31 WIB - Redaktur: Tobari - 212


Paringin, InfoPublik – Dari Grand Final Pemilihan Duta Generasi Berencana (GenRe) Kabupaten Balangan, Senin (3/8/2020), di Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana setempat, memilih sepasang putra dan putri sebagai juara.

Yang berhak menjadi Duta GenRe Kabupaten Balangan tahun 2020 pada kategori putra diraih oleh M Rizki Fadillah, dari Kecamatan Paringin. Sedangkan Duta GenRe putri disematkan pada Jayanti dari Kecamatan Halong.

Sepasang putra-putri Duta GenRe Kabupaten Balangan tahun 2020 ini, akan mewakili Bumi Sanggam pada pemilihan Duta GenRe tingkat Provinsi Kalsel yang menurut rencana dihelat 11 Agustus nanti.

Rizki Fadillah mengungkapkan, pemilihan Duta GenRe ini merupakan agenda yang sangat positif  dalam memberikan pemahaman kehidupan remaja yang sehat dan positif.

“Sebagai remaja kita harus berperan dalam memberikan edukasi kesehatan reproduksi dan pergaulan yang positif untuk remaja yang lain. Untuk itu Duta GenRe harus berperan sebagai role modelnya,” ujarnya.

Pemilihan Duta GenRe Kabupaten Balangan diadakan selama 2 hari yaitu tanggal 29 Juli dan 3 Agustus 2020.  Selama pemilihan para finalis mendapat pelajaran tentang persiapan kehidupan berkeluarga, usia perkawinan, life skill, dan lain-lain.

Jayanti menambahkan, dalam proses pemilihan ini mereka juga dibekali seputar bagaimana menyikapi dan memberikan solusi kenakalan remaja, seks pra-nikah dan mencegah pernikahan dini.

“Dewan juri memberikan study case pemecahan masalah kenakalan remaja dengan peserta memberikan solusinya,” paparnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana Kabupaten Balangan, M Nasa'i mengatakan, Walaupun di tengah pandemi Covid-19, pemilihan dilakukan dengan memperhatikan protokol kesehatan.

“Kami menilai, pemilihan Duta GenRe tahun ini membuahkan hasil yang cukup baik. Banyak anak-anak remaja yang berbakat dalam berkomunikasi, hal itu yang sangat diperlukan dalam tugasnya nanti sebagai Duta GenRe,” imbuhnya. (MC Balangan/way/toeb)