Wali kota Kunjungi Lokasi Penangkaran Rusa

:


Oleh MC KOTA PALANGKA RAYA, Selasa, 25 Februari 2020 | 19:24 WIB - Redaktur: Tobari - 267


Palangka Raya, InfoPublik - Usai menghadiri dan membuka musrenbang di Kecamatan Rakumpit, Walikota Palangka Raya mengunjungi tempat penangkaran Rusa yang tidak jauh dari Kelurahan Petuk Bukit Kecamatan Rakumpit.

Didampingi Kepala Bappedalitbang Kota Palangka Raya, Dinas PUPR, Dinas Kominfo Kota Palangka Raya, Dinas Disbudparpora dan Satpol PP, Walikota Palangka Raya berjalan menuju lokasi tempat penangkaran rusa.

Ada 33 ekor rusa dan 23 ekor sapi yang berkembang biak dan di lindungi ditempat itu, ucap mama Adhel salah satu penjaga di lokasi tersebut saat berbincang-bincang dengan jurnalis media center, Senin (24/2/2020).

Walikota Palangka Raya, Fairid Naparin sampaikan bahwa tempat ini dapat menjadi salah satu alternatif untuk kunjungan wisata, banyak yang harus kita benahi dan lokasi ini dapat menarik kunjungan wisatawan untuk melihat rusa dan berharap semakin banyak para wisatawan nanti yang datang ke Kalteng.

Untuk infrastruktur menuju arah tempat penangkaran rusa pun perlu diperhatikan, dibuat semenarik mungkin, ucapnya sambil memberi makan rusa.

Ke depan Pemerintah terus mendorong untuk menggerakkan sektor kepariwisataan, serta berupaya meningkatkan angka kunjungan wisatawan domestik maupun mancanegara dan terpenting mampu meningkatkan pendapatan asli daerah dari sektor pariwisata, tutupnya. (MC Isen Mulang/Iin/dk/toeb)