Posyandu Sungai Batang Dikunjungi PKK Limapuluh Kota dan Sijunjung

:


Oleh MC KAB AGAM, Senin, 2 Desember 2019 | 14:04 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 690


Agam, InfoPublik - Tim Penggerak PKK Kabupaten Agam, hari ini, Senin (2/12/2019), kembali kedatangan tamu dari PKK Kabupaten Limapuluh Kota dan Kabupaten Sijunjung.

Kedatangan dua daerah itu dalam rangka kunjungan kerja terkait keberhasilan inovasi program Posyandu di Nagari Sungai Batang Kecamatan Tanjung Raya, yang baru saja meraih juara 1 tingkat Provinsi Sumbar tahun 2019.

Sebelumnya pada 28 November 2019 nagari kelahiran Buya Hamka itu juga dikunjungi sebanyak 40 pengurus PKK dan Kader Posyandu Kabupaten Dharmasraya dan sejumlah anggota PKK Kabupaten Tanah Datar pada 30 Oktober.

Keberhasilan Posyandu Sungai Batang tidak lepas dari konsistensi dan kerja keras yang dilakukan Ny. Vita Indra Catri selaku Ketua PKK Kabupaten Agam beserta seluruh jajaran pengurusnya yang tiada henti memberikan gebrakan baru untuk memajukan PKK. Sehingga segudang prestasi telah diraihnya baik di tingkat provinsi maupun nasional.

Meskipun tiba tidak bersamaan, namun, kedatangan dua daerah itu disambut antusias para kader PKK dan Posyandu Sungai Batang. Turut mendampingi, Ketua TP PKK Kabupaten Agam Ny. Vita Indra Catri dan Wali Nagari Sungai Batang Jhon Hendra.

Diawali dengan nyanyian lagu berjudul “Ayo ke Posyandu” yang dinyanyikan kader Posyandu, 15 kader PKK Kabupaten Limapuluh Kota yang tiba pukul 10.00 WIB merasa terharu dan tersanjung.

Lagu yang diciptakan Bupati Agam bersama Kepala Dinas Kesehatan Agam itu nantinya juga dinyanyikan saat menyambut 100 orang kader PKK dan Posyandu Nagari Lubuak Tarok Kabupaten Sijunjung, pada siangnya pukul 14.00 WIB.

Dalam kunjungan singkat itu, dilakukan forum diskusi dan temu ramah terkait kiat-kiat implementasi program posyandu yang disampaikan oleh Ketua Kader Posyandu Sayang Ibu, Fitriyeni.

Salah satunya, menyampaikan inovasi peran ninik mamak untuk merangkul masyarakat agar anak kemenakannya peduli ke Posyandu.

Atas kunjungan itu, Ketua TP PKK Kabupaten Agam Ny. Vita Indra Catri menuturkan, bahwa sebagai daerah berprestasi merupakan beban moral sekaligus motivasi bagi seluruh kadernya untuk membuktikan bahwa Posyandu Sungai Batang tidak diragukan eksistensinya.

“Sebuah penghargaan bagi kita, bahwa secara marathon daerah lain sudah berkunjung berbagi ilmu ke tempat kita. Kamis kemarin dari Dharmasraya, hari ini Limapuluh Kota dan Sijunjung,” ujar istri Bupati Agam dua periode itu.

Sebagai mitra kerja pemerintah daerah, Ny. Vita juga mempromosikan jargon “Ayo ke Agam” untuk mengajak para rombongan berkunjung ke objek wisata yang ada di Kabupaten Agam.

Usai melaksanakan temu ramah dan kunjungan lapangan di rumah posyandu, sorenya para rombongan diundang Bupati Agam Dr. Indra Catri untuk temu ramah di rumah dinas di Lubuk Basung.