Seminar Awal Kajian Perencanaan Sistem Transportasi Umum Terintegrasi

:


Oleh MC KOTA PALANGKA RAYA, Rabu, 11 September 2019 | 16:13 WIB - Redaktur: Tobari - 305


Palangka Raya, InfoPublik - Pemerintah Kota Palangka Raya, melalui Badan Penelitian dan Pengembangan, bersama-sama dengan tim Peneliti dari Universitas Palangka Raya melaksanakan Seminar Awal Kajian Perencanaan Sistem Transportasi  Umum Terintegrasi.
 
Seminar tersebut, dilenggarakan di Kota Palangka Raya bertempat di Ruang Rapat Peteng Karuhei I Kantor Walikota Palangka Raya, Rabu (11/9/2019).
 
Asisten Bidang Administrasi Umum, Kandarani dalam sambutannya menyambut baik kajian ini dan nanti dapat di implementasikan oleh dinas terkait dan kedepannya nanti dapat berguna bagi kemajuan Pemerintah Kota Palangka Raya.
 
Sutan Silitongga salah satu tim peneliti dari Universitas Palangka Raya dalam paparannya mengatakan tujuan dari penelitian adalah berfokus pada pengembangan sistem angkutan umum modern.
 
Dengan tahapan pelaksanaan yang disesuaikan dengan situasi dan kondisi yang ada di Kota Palangka Raya dan dokumen rencana skenario pengembangan terbaik yang mencakup rencana kebutuhan Kota Palangka Raya.
 
Diantaranya pengembangan jaringan jalan darat baru termasuk jembatan dan jalan rel, pengembangan prasarana terminal/stasiun, bandara yang terintegritas dan saling mendukung  penggunaan publik transport.
 
Serta pengembangan sistem angkutan umum modern berbasis kebutuhan masyarakat dengan aksesibilitas dan tingkat integrasi yang tinggi serta manajemen operasional publik transport dalam konteks  draf kebutuhan dasar.
 
Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kota Palangka Raya, Barit Rayanto berharap agar kajian ini benar-benar terintegrasi satu sama lain dan dapat melayani kebutuhan transportasi masyarakat Kota Palangka Raya dan juga anak-anak yang masih  sekolah. (MC.Isen Mulang/Adi/ Fauji/toeb)