Atasi Permasalahan Sampah, Gubernur Berdiskusi Dengan Mr. Uwe dari Jerman

:


Oleh MC PROV BANGKA BELITUNG, Rabu, 21 Agustus 2019 | 05:30 WIB - Redaktur: Tobari - 446


Pangkalpinang, InfoPublik - Tempat pembuangan sampah yang semakin terbatas di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menjadi perhatian pemerintah provinsi.

Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Erzaldi Rosman berdiskusi dengan Mr. Uwe dari Jerman, untuk dapat membantu dan bekerjasama mengatasi permasalahan sampah di Babel, khususnya di Kota Pangkalpinang.

Diskusi yang digelar di ruang kerja gubernur, Senin (19/8), dihadiri pula oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup Babel Eko Kurniawan, Kepala Bagian Administrasi Biro Perekonomian Setda, Ahmad Yani Hazir dan sejumlah Pejabat Pemprov lainnya.

Dalam pengelolaan sampah, pemerintah provinsi harus membuat studi kelayakan terlebih dahulu. Mr, Uwe pun akan terjun ke lapangan untuk melihat kondisi dilapangan, agar dapat memberikan solusi yang tepat dalam pengelolaannya.

Mr. Uwe mengatakan, pengolahan sampah yang tepat bisa menjadi bahan baku pembangkit listrik. Erzaldi pun berharap, sampah yang dikelola, nantinya dapat berguna sebagai bahan baku pembangkit listrik PLN di Babel, yang selama ini menggunakan bahan baku batu bara.

Mr. Uwe menjelaskan, bahwa pihaknya menggunakan teknologi tinggi dalam pengelolaan sampah, yang dapat menyusutkan volume sampah yang tadinya sebanyak 100%, menjadi hanya tersisa 2%

Untuk dapat mengatasi permasalahan sampah bersama-sama, gubernur Erzaldi berharap agar bisa dilakukan kerjasama antara Pemerintah Provinsi, dan pemerintah Kota Pangkalpinang. (MC Babel/khalimo/her/toeb)