Ketua TP-PKK Agam dan Kader Promosikan Pakaian Adat di Pawai Alegoris

:


Oleh MC KAB AGAM, Selasa, 20 Agustus 2019 | 02:24 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 4K


Agam, InfoPublik - Ketua dan Wakil Ketua TP-PKK Kabupaten Agam, Ny. Vita Indra Catri-Ny. Candra Trinda Farhan mengenakan pakaian adat Minangkabau saat menghadiri acara Pawai Alegoris tingkat Kabupaten Agam, Senin (18/9/2019) di Lubuk Basung.

Pakaian adat yang dipakai berasal dari Kecamatan Matur (Ny. Vita Indra Catri) dan Koto Gadang IV Koto (Ny. Candra Trinda Farhan) dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-74 tingkat Kabupaten Agam tahun 2019.

Dari pantauan Agam Media Center, pakaian kebanggaan orang Minang itu juga dipakai oleh seluruh pengurus PKK Kabupaten Agam, seperti istri Sekretaris Daerah dan istri para kepala OPD lainnya.

Bahkan, momen yang memiliki nilai histori itu juga dimeriahkan oleh Bupati Agam Dr. Indra Catri, Dt. Malako Nan Putiah dengan memakai pakaian datuak (pakaian kebesaran Minangkabau).

“Ini sebagai bentuk partisipasi kita di PKK Kabupaten Agam dalam rangka memeriahkan peringatan HUT RI ke-74 tahun 2019,” ujar Ketua TP-PKK Kabupaten Agam, Ny. Vita Indra Catri kepada Agam Media Center saat diwawancarai.

Diakui bahwa momen memakai pakaian adat Minangkabau itu juga bertujuan untuk mempromosikan kembali kekayaan pakaian anak daro kepada masyarakat yang nyaris hilang keberadaannya.

“Pakaian adat kita sangat banyak, tentu peran sebagai Bundo Kanduang di rumah harus bisa mempertahankan tradisi pakaian adat ini kepada anak cucu kita nanti. Seperti berpakaian dalam pesta perkawinan,” ujar Ny. Vita yang juga menjabat sebagai Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Agam.