Tim Verifikasi Kota Sehat Kunjungi Kota Pematangsiantar

:


Oleh MC KOTA PEMATANGSIANTAR, Selasa, 6 Agustus 2019 | 17:48 WIB - Redaktur: Juli - 1K


Pematangsiantar, InfoPublik - Wakil Wali kota Pematangsiantar Togar Sitorus bersama Ketua TP PKK Syahputri Hefriansyah Boru Hutabarat, menerima kedatangan Tim Verifikasi Kota Sehat 2019, di Ruang Serbaguna kantor Bappeda Jalan Merdeka, Pematangsiantar, Sumatra Utara, Selasa (6/8/2019).

Rombongan Tim Verifikasi Kota Sehat dipimpin Aloysia Widyastuti dari Kementerian Kesehatan RI dan Theresia Lukita Siboro dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) didampingi jajaran Pemprovsu Hilde Tobing dan Rosdiana Nainggolan dari Dinas Kesehatan, serta Siti Rahma dari Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda).

Kedatangan tim disambut dengan pemberian cenderamata dan penyematan ulos oleh Togar Sitorus, Syahputri Hefriansyah Boru Hutabarat, didampingi Tim Pembina Kota Sehat Pematangsiantar Midian Sianturi, Kadis Kesehatan dr Ronald Saragih M Kes, dan Ketua Forum Kota Sehat Agus Marpaung.

Dalam sambutan tertulis Wali Kota yang dibacakan Togar menyebutkan, Kota Pematangsiantar merupakan salah satu kota yang lolos verifikasi dokumen dan akan dilakukan verifikasi lapangan.

Pencapaian Kota Sehat, lanjut dia, merupakan suatu proses yang berjalan terus menerus menciptakan dan meningkatkan kualitas lingkungan, baik sosial, maupun budaya, juga mengembangkan potensi-potensi ekonomi masyarakat dengan cara memberdayakan mereka agar dapat saling mendukung dalam menerapkan fungsi-fungsi kehidupan dalam membangun potensi maksimal suatu kota.

Kota Pematangsiantar fokus pada dua tatanan, yaitu kawasan permukiman, sarana dan prasarana umum, serta kehidupan masyarakat sehat yang mandiri. Penyelenggaraan Kota Sehat pada tahapan ini, lanjut dia, untuk mendapatkan penghargaan Kota Sehat dengan taraf pemantapan, yaitu "Swasti Saba Padapa".

Ketua tim Aloysia Widyastuti dalam sambutannya menyampaikan, pihaknya datang ke Kota Pematangsiantar untuk melakukan Verifikasi Kota Sehat, namun bukan untuk mencari juara.

"Pemerintah Kota Pematangsiantar pantas berbesar hati, karena dari 202 kota/kabupaten di Indonesia, Kota Pematangsiantar masuk nominasi Kota Tersehat," jelas dia.

Usai pemaparan, tim langsung melakukan peninjauan ke lapangan untuk melihat secara langsung program-program yang sudah dikerjakan. (Humas/Dian/Bam).