Program Kampung KB Dukung Nawacita Presiden Joko Widodo

:


Oleh MC KAB SORONG, Senin, 22 Juli 2019 | 19:14 WIB - Redaktur: Tobari - 583


Sorong, InfoPublik –  Bupati Sorong diwakili Asisten III Setda Klaas Osok mengatakan, program kampung  KB (Keluarga Berencana) mendukung Nawacita  Presiden Joko Widodo.

Hal itu disampaikan Osok, ketika  membuka lokakarya mini, yang dilaksanakan oleh Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A)  bekerja sama dengan BKKBN Provinsi Papua Barat di Kampung KB (Kampung Fafi), Distrik Mariat, Senin (22/7/2019).

Dikatakannya,  kegiatan lokakarya ini sangat baik karena memberikan informasi kepada warga dan juga tentang pentingnya meningkatkan koordinasi antara pemerintah dan stakeholder lainya, sehingga dapat mengetahui kebutuhan warga.

Sementara itu,  Kepala kampung Fafi Jhosua Sagisolo menyampaikan terima kasih dan apresiasi,  karena telah memberi kepercayaan kepada kampungnya sebagai kampung binaan atau Kampung KB.

Hadir dalam acara lokakarya mini tersebut,  Kepala BKKBN Provinsi Papua Barat, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan KB Provinsi Papua Barat, Kepala Dinas P2KBP3A Kabupaten Sorong, Kepala Puskesmas Mariat dan Kapolres Sorong yang diwakili Babin Kamtibmas Mariat. (Humas/MC Kab. Sorong/rim/toeb)