Paskibra Kabupaten Sorong Siap Ikuti Latihan

:


Oleh MC KAB SORONG, Jumat, 19 Juli 2019 | 16:29 WIB - Redaktur: Tobari - 1K


Sorong, InfoPublik – Menjelang peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke-74 pada 17 Agustus mendatang, berbagai persiapan khusus bagi pasukan pengibar bendera (Paskibra) mulai diadakan latihan baris berbaris.

Bupati Sorong diwakili Staf Ahli Bidang Pemerintahan Reinhard Simamora, membuka pelatihan Paskibra, yang berlangsung di alun-alun Aimas, Jum’at (19/7/2019).

Dikatakan, upacara bendera dalam rangka Hut Kemerdekaan di tahun 2019 ini  merupakan agenda tahunan nasional yang dilakukan oleh setiap institusi di Tanah Air, guna meningkatkan semangat nasionalisme masyarakat Indonesia, khususnya generasi muda. 

"Pelajar sendiri sebagai generasi penerus bangsa harus dibekali tidak hanya dengan ilmu pengetahuan, tapi juga ilmu budi pekerti,” kata Simamora, mengutip sambutan Bupati Sorong.

Untuk itu, ia berharap agar pelatihan Paskibra kali ini dapat dijadikan sarana untuk menggembleng mental,  dan juga disiplin serta nasionalisme para peserta Paskibra. 

Ia juga berpesan agar pelajar peserta pelatihan Paskibra dapat mengikutinya dengan sungguh-sungguh.  Karena tidak semua pelajar mendapatkan kesempatan untuk bergabung sebagai pasukan Paskibra. 

Sementara itu, Asisten Personalia Komandan Pasmar 3 Sorong Purwanto menyampaikan, perekrutan peserta Paskibra telah dilakukan sejak 2 bulan lalu dari seluruh Sekolah Menengah Atas (SMA) di  daerah ini. 

Putra-putri Papua menjadi prioritas. Namun,  perekrutan Paskibra kembali melihat dari stamina, mental dan integritas dalam mengibarkan bendera pada 17 Agustus nanti. 

Pelatihan sendiri terpusat dari Pemda Kabupaten Sorong, dengan jumlah pelatih 15 personil yang akan membina dalam hal kedisiplinan, (PBB) pasukan baris berbaris,  rasa cinta tanah air. "PBB menjadi yang terpenting dalam pembinaan," katanya. 

Pada kesempatan yang sama, Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga M. L Malagam menyampaikan, para peserta akan menjalani masa karantina. Pelatihan akan dimulai  pada Senin (22/7) mendatang. 

Sementara  untuk tahun 2019  hanya mengirim 2 peserta untuk mewakili Kabupaten Sorong di tingkat Provinsi Papua Barat. "Hanya ada 2 peserta yang kami kirim ke Manokwari, sementara untuk tingkat nasional tidak ada," ucapnya

Paskibra Kabupaten Sorong tahun 2019 berjumlah 30 orang yang diambil dari beberapa SMA yang ada. Mereka telah diseleksi dengan beberapa kriteria dan akan dilatih oleh anggota Pasukan Marinir Kabupaten Sorong.

Hadir dalam acara pembukaan pelatihan tersebut Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan  Kepas Kalasuat, serta Kepala Badan Kesbangpol  Andri Timban. (Humas/MC Kab. Sorong/yet/rim/toeb)