Wakil Ketua DPR RI Kunker ke Labuan Bajo

:


Oleh MC KAB MANGGARAI BARAT, Senin, 8 Juli 2019 | 07:47 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 839


Labuan Bajo, Infopublik - Wakil Ketua DPR RI Bidang Akuntabililitas Keuangan Negara dan Badan Urusan Rumah Tangga Drs. Utut Adianto beserta rombongan, melakukan kunjungan kerja(Kunker) ke Labuan Bajo selama 4 hari dari tanggal 5-8 juli 2019.

Dalam kunjungan kerja tersebut Utut didampingi Deputi Bidang Pengembangan Destinasi Pariwisata Kementerian Pariwisata RI Dadang Rizki Ratman, Asdep Pengembangan Destinasi Regional III Deputi Bidang Pengembangan Destinasi Pariwisata Kementerian Pariwisata

Agenda kunjungan Wakil Ketua DPR RI dan rombongan pada hari pertama Jumat (5/7/2019) melakukan pertemuan untuk mengetahui Perkembangan Kepariwisataan di Provinsi NTT dan Labuan Bajo dengan Wakil Bupati Manggarai Barat drh. Maria Geong, Ph.D, Unsur Forkompimda dan pimpinan OPD, Dirut BOP Labuan Bajo, Kepala BTNK, Perwira Penghubung Kodim 1612 Ruteng Mayor Czi Sunoko.

Wakil Ketua DPR Utut mengatakan bahwa yang menjadi pertimbangan utama dalam kunker di Labuan Bajo adalah terinspirasi dari pernyataan pak Jokowi tentang rencana menjadikan Pariwisata sebagai sektor penghasil devisa terbesar.

"Pak Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebutkan bahwa sektor pariwisata berpeluang untuk menjadi penyumbang devisa terbesar. Sehingga Pariwisata jadi perhatian khusus," katanya.

Sehingga kedepannya kita akan fokus bagaimana menata dan mempersiapkan segalanya guna menunjang rencana pak Presiden tersebut, lanjutnya.

Pada 2019, pemerintah menargetkan untuk mendatangkan wisatawan mancanegara (wisman) sebanyak 20 juta orang. Maka itu, ditetapkanlah 10 destinasi prioritas pariwisata atau 'New Bali',  hal tersebut disampaikan Deputi Dadang Rizki Rahman dalam pemaparannya.

Sebanyak 10 destinasi tersebut adalah Danau Toba, Tanjung Kelayang, Mandalika, Wakatobi, Pulau Motai, Kepulauan Seribu, Tanjung Lesung, Borobudur, Bromo Tengger Semeru, dan Labuan Bajo. Dari 10 prioritas tersebut, dipilih empat (Danau Toba, Mandalika, Labuan Bajo, dan Borobudur) sebagai destinasi super prioritas yang membutuhkan dana investasi yang besar,  lanjut Deputi Dadang.

Selanjutnya Wakil Bupati Manggarai Barat dalam pemaparannya menyampaikan beberapa hal yang menjadi permasalah yang dihadapi dalam menunjang pengembangan destinasi Pariwisata di Manggarai Barat, antara lain permasalahan infrastruktur jalan, ketersediaan air bersih, Depo BBM dan perpanjangan Run Way bandara Komodo.

"Labuan Bajo telah menjadi salah satu dari empat Destinasi Pariwisata super prioritas yang telah ditetapkan oleh pemerintah pusat, untuk itu kami sangat berharap perhatian dari pemerintah pusat dalam guna menunjang pengembangan Kepariwisataan dan membantu penyelesaian permasalah-permasalahan mendasar," katanya

Wabup Maria mengucapkan terimakasih atas kunjungan wakil ketua DPR RI dan rombongan, serta Deputi Bidang Pengembangan Destinasi Pariwisata Kementerian Pariwisata RI dan rombongan, dan selamat menikmati keindahan Pariwisata Labuan Bajo, lanjut Wabup Maria

Agenda kunjungan untuk sabtu dan minggu, rombongan akan mengunjungi lokasi wisata potensial di Labuan Bajo diantaranya P. Komodo, P. Padar, P. Rinca, Pink Beach dll. (mckabmanggaraibarat /Syarif ab/YR)