Wonderful Indonesia 2019 Daerah Perbatasan Sota-Merauke Digelar

:


Oleh MC KAB MERAUKE, Minggu, 16 Juni 2019 | 04:39 WIB - Redaktur: Tobari - 390


Merauke, InfoPublik - Wakil Bupati Merauke Sularso menyampaikan terima kasih kepada Kementerian Pariwisata yang mempunyai perhatian kepada masyarakat perbatasan RI-PNG Distrik Sota Kabupaten Merauke, Papua.

Karena di tahun 2019 ini memperkenalkan Wonderful Indonesia daerah perbatasan melalui kegiatan festival crossborder atau festival lintas batas.

Sularso mengatakan festival Crossborder ini akan memperkenalkan budaya Indonesia khususnya di daerah perbatasan kepada daerah lain maupun ke manca negara.

Keunggulan di daerah perbatasan diharapkan semakin menarik minat wisatawan untuk berkunjung ke perbatasan RI-PNG.

"Merupakan suatu kebanggaan dan penghargaan yang tinggi bagi kami, dimana pariwisata merupakan sektor unggulan dalam mendorong pembangunan dan pendapatan daerah masyarakat," ucapnya di Lapangan Patimura Sota, Jumat (14/6/19).

Event ini menjadi perhatian seluruh masyarakat Kabupaten Merauke agar lebih memajukan daerah melalui bidang pariwisata. Memperlihatkan tarian dan kekayaan budaya unggulan serta kuliner daerah Merauke yang tidak dimiliki daerah lain.

"Potensi kepariwisataan di daerah ini masih sangat terbatas, namun dengan keterbatasan itu kami tidak mau tertinggal. Kami terus mengupayakan bersama masyarakat menumbuhkembangkan pariwisata di daerah ini," ucap Sularso.

Kegiatan menjadi lebih menarik karena dikolaborasikan dengan budaya dari warga PNG yang ada di perbatasan. Dimeriahkan oleh Maro Band, RKD Acoustik, diselingi dengan penampilan tarian tradisional, pameran kerajinan dan UMKM, trading Pit dan Bazaar.

Sesi pertama, akan berlangsung selama tiga hari yakni 14-16 Juni, akan dilanjutkan dengan sesi kedua pada 28-30 Juni, jelas Perwakilan Kementrian Pariwisata, Budi Sarjono.

Ia menyebutkan, Kementrian Pariwisata hadir selain memperkenalkan wonderful Indonesia yang ada, selanjutnya diharapkan dapat meningkatkan ekonomi masyarakat setempat.

Hari pertama kegiatan, warga perbatasan dua negara nampak semangat dan antusias dengan berbagai atraksi yang ditampilkan. (McMrk/Geet/Abd/toeb)