Anak Adalah Generasi Membangun Maluku

:


Oleh MC GEREJA PROTESTAN MALUKU, Minggu, 2 Juni 2019 | 05:17 WIB - Redaktur: Tobari - 533


Ambon, InfoPublik - Wakil Gubernur Maluku Drs. Barnabas N. Orno, dalam sambutannya pada Pembukaan Bakudapa Anak Remaja GPM Klasis Pulau Ambon Utara, Sabtu (1/6-2019) di Rumahtiga, mengajak anak dan remaja GPM terus bersemangat dalam perjuangan masa depan.

Dirinya menyambut baik Tema Bakudapa Anak Remaja Klasis Pulau Ambon Utara 2019: Beta Anak GPM: Beriman, Berpengetahuan, Berkarakter. Baginya, kita harus dapat menyeimbangkan antara iman, pengetahuan dan karakter.

Dengan mengulas beberapa konsep kebudayaan, Orno mengajak anak dan remaja GPM untuk cinta lingkungan. Dalam candaannya ia mengatakan, kalau di pohon ada setan, jangan tebang pohon, tapi berdoa agar setannya lari dari pohon itu. Itu ramah lingkungan.

Rupanya Wagub ini memiliki bakat seorang Pengasuh. Ia mengajak seorang pendamping ke atas panggung untuk mendiskusikan Ilmu dan Pengetahuan.

Dalam diskusi itu, Orno menjelaskan ilmu itu sarat dengan teori, sedangkan pengetahuan itu ada dalam pengalaman, seperti norma, adat, dan lainnya.

Sebab itu, agar Berilmu, Berpengetahuan dan Berkarakter, maka harus belajar dari segala sesuatu, termasuk belajar adat, sejarah, dan pengetahuan lainnya.

Ini mengingatkan anak-anak untuk kembali belajar dari lingkungan dan juga dari adat atau kebudayaan masyarakat Maluku. Dari situlah muncul karakter yang ada dalam bingkai besar seperti Pela Gandong, sebagai semacam rumah besar yang di dalamnya ada sejumlah nilai adat di Maluku.

Karena itu, ia mengajak Gereja untuk terus menanamkan nilai kearifan lokal untuk membangun masa depan Maluku. (GPM/toeb)