Karo SDM Polda Sulsel Persembahkan Rumah Kepada Angggota Polri di Acara Ramadhan Rumah Impian

:


Oleh MC KAB PANGKAJENE DAN KEPULAUAN, Senin, 13 Mei 2019 | 09:14 WIB - Redaktur: Kusnadi - 799


Pangkep, InfoPublik - Wakil Bupati Pangkep Syahban Sammana, SH bersama Kapolres Pangkep AKBP Tulus Sinaga dan Kasdim 1421 Pangkep Mayor ARM Takdir Lampa, mendampingi Karo SDM Polda Sulsel Kombes Pol. Yohanes Ragil HS, S.I.K, M.Hum, pada acara penyerahan rumah Ramadan Rumah Impian yang dilakanakan di Perumahan Raya Purnama Kecamatan Pangkajene Kabupaten Pangkep, Jum'at (10/5)

Wakil Bupati Pangkep H Syahban Sammana pada kesempatan menyampaikan apresiasi terhadap kinerja kepolisian resort Pangkep dan TNI,  dalam pelaksanaan pengamanan Pemilu 2019 yang berjalan aman dan lancar, maka seorang anggota Polres Pangkep melalui tahapan seleksi yang ketat mendapatkan rumah impian.

Ramadan Rumah Impian yang digagas oleh DPD REI Sulsel bekerja sama dengan Harian FAJAR dan Kepolisian Daerah Sulsel memberikan rumah kepada Brigpol M, Jafar personil Polres Pangkep, yang telah melewati seleksi yang sangat ketat di Biro SDM Polda Sulsel, mengalahkan kandidat dari Polres Bone Polda Sulsel Aiptu Suhati.

Karo SDM mengatakan pemberian rumah kepada anggota kepolisian yang dinilai betul-betul tidak mempunyai rumah, disiplin dan mempunyai kinerja yang baik adalah usulan dari Kapolres Jajaran Polda Sulsel.

"Kebetulan acara dilaksanakan di Pangkep, maka saya perintahkan Kapolres Pangkep untuk mencari anggota yang betul-betul tidak mempunyai rumah dan terpilihlah Brigpol Jafar," ujar Karo SDM.

Sementara Kapolres Pangkepmenyampaikan ucapan terima kasih kepada panitia khususnya DPD REI Sulsel yang telah memberikan rumah kepada anggota kepolisian melalui Program Ramadan Rumah Impian. "Semoga ini berjalan terus di tiap kabupaten," kata Kapolres. (herman djide/Mcpangkajene)