Pemko Padang Akan Tertibkan Pengemis

:


Oleh MC KOTA PADANG, Senin, 15 April 2019 | 20:30 WIB - Redaktur: Tobari - 414


Padang, InfoPublik - Pemerintah Kota Padang akan segera menertibkan pengemis di tempat-tempat yang membahayakan seperti perempatan jalan dan lampu merah seusai pelaksanaan Pilpres dan Pileg.

Hal itu disampaikan Kepala Satuan Polisi Pamong Praja, Al Amin, Senin (15/4). Pengemis yang ada di lampu merah dan perempatan jalan ini kan mengganggu dan membahayakan untuk orang banyak. Jadi, harus kita tertibkan.

Ia mengatakan, setelah dilakukan penertiban, pihaknya akan menyerahkan pengemis ke Dinas Sosial Kota Padang untuk diberikan pembinaan. "Langkah selanjutnya akan kita serahkan ke Dinsos. Penertiban akan sering kita lakukan menjelang dan saat ramadan, agar lalu lintas aman dan nyaman," katanya.

Senada dengan itu, Wali Kota Padang Mahyeldi Ansharullah mengatakan, pengemis yang saat ini bertambah banyak di Kota Padang merupakan pengemis musiman yang datang ketika menjelang ramadan dan idul fitri.

Mereka datang untuk memanfaatkan momen yang ada. Mereka tahu kalau menjelang dan ketika ramadan, masyarakat kita akan lebih pemurah.

Namun, sambung Mahyeldi, pengemis yang ada di perempatan jalan dan lampu merah ini banyak yang bukan berasal dari Kota Padang. "Ini yang akan kita bicarakan dengan pihak provinsi, karena pengemis bukan hanya dari Kota Padang," katanya.

Meski begitu, katanya, dirinya akan menginstruksikan dinas-dinas terkait untuk menertibkan pengemis yang ada di perempatan jalan dan lampu merah karena membahayakan bagi dirinya dan pengguna jalan.

"Dan untuk masyarakat kita, jangan memberi pengemis yang ada di lampu merah dan perempatan jalan. Kalau mau memberi pengemis carilah tempat yang aman agar tidak membahayakan," ujarnya. (McPadang/ASa/toeb)