28 Peserta Ikut Seleksi Jabatan Struktural PDAM Bonebol

:


Oleh MC KAB BONE BOLANGO, Selasa, 2 April 2019 | 06:47 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 268


Bonebol, InfoPublik 28 peserta yang merupakan karyawan dan karyawati Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kabupaten Bone Bolango (Bonebol) mengikuti seleksi jabatan struktural di PDAM setempat, di Grand Q Hotel, Senin (1/4/2019).

Kedua puluh delapan peserta ini akan memperebutkan 19 jabatan struktural di PDAM Bonebol, diantaranya empat jabatan Kepala satuan Pengawas, sembilan Kepala Seksi, dan enam Kepala Unit.
Sekretaris Daerah (Sekda) Bonebol Ishak Ntoma saat memberikan arahan pada kegiatan seleksi tersebut mengatakan, PDAM menjadi mitra pemerintah daerah dalam rangka pelayanan dasar untuk memberikan ketersediaan air bersih bagi masyarakat.

Karena perusahaan ini bergerak di dua sisi, yakni satu sisi bisnis dan satu sisi sosial, maka diharapkan hadirnya PDAM di Bonebol tentu harus memberikan kontribusi positif kepada pemerintah daerah, khususnya dari sisi pelayanan publik dalam peningkatan cakupan layanan ketersediaan air minum. Kemudian juga harus memberikan kontribusi positif terhadap peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

“Dalam rangka peningkatan cakupan layanan ketersediaan air minum, dibutuhkan aparat PDAM yang profesional yang militan yang berkinerja tinggi dan benar-benar bisa menumbuhkan dan meningkatkan keterjangkauan air bersih di wilayah Bonebol,”jelasnya.

"Lewat seleksi jabatan struktural ini, maka diharapkan jabatan struktural yang ada itu bisa diisi dengan orang-orang yang tepat di tempat yang benar.”Pelaksanaan seleksi ini adalah sesuatu yang sangat baik dalam rangka menjadikan PDAM Bonebol yang handal, mandiri, dan profesional,”ujarnya.

Adanya jabatan struktural yang akan diisi ini, ungkap Ishak Ntoma, tentu tanggungjawab sebagai leader ditingkat menengah sangat dibutuhkan bagaimana berkontribusi positif terhadap peningkatan kinerja PDAM secara keseluruhan.”Harus diimbangi juga dengan bagaimana kita bisa melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya,”ungkap dia.

Sebelumnya, Asisten II Bidang Ekonomi Pembangunan Tanwir Ali saat membuka kegiatan seleksi itu mengatakan, Pemkab Bonebol menyampaikan terima kasih kepada Direktur PDAM yang tidak bosan-bosannya melakukan inovasi dan terobosan di PDAM Bonebol.“Melalui seleksi ini, tentu saja Direktur PDAM menginginkan tenaga-tenaga yang kompetensi di bidangnya dan tepat dijabatannya itu,”tuturnya.

Ketua Panitia seleksi, Irwan Bempah didampingi Direktur PDAM, Bonebol Yusar Laya menjelaskan, pelaksanaan seleksi jabatan struktural di PDAM Bonebol ini baru pertama kalinya dilaksanakan di lingkup PDAM. Bahkan inovasi seleksi jabatan struktural di PDAM ini mungkin yang pertama kali di Indonesia.

Ia melanjutkan, tujuan pelaksanaan seleksi ini adalah ingin mendapatkan kualitas sumber daya manusia PDAM yang cocok dari sisi kualitas sesuai dengan jabatan. Ada tiga hal yang ingin diseleksi, yakni kemampuan teknis, kemampuan manajerial, dan kemampuan sosial kultural.

“Tentu dengan metode wawancara dengan tertulis. Ini yang akan kita laksanakan. Kita harapkan yang lolos dalam seleksi ini betul-betul sesuai dengan kebutuhan dari PDAM Bonebol,”urainya. (MC Bone Bolango/Kadir/Eyv)