Dorong Minat Baca, DPK Muba Gelar Lomba Baca Cerita

:


Oleh MC KAB MUSI BANYUASIN, Kamis, 21 Maret 2019 | 19:12 WIB - Redaktur: Tobari - 428


Sekayu, InfoPublik - Guna mendorong minat baca anak usia dini, Dinas Perpustakaan dan dan Kearsipan Kabupaten Musi Banyuasin mengadakan Lomba Membaca Cerita Tingkat SD/MI Dalam Kabupaten Muba, Kamis (21/3/2019) di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Muba.

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Drs Yohanes Yubhar mengatakan, lomba membaca cerita tingkat SD/MI di Muba ini merupakan program setiap tahun yang diwakili oleh setiap kecamatan.

Ia juga berharap, siswa-siswi yang mengikuti lomba ini dapat semangat sehingga bisa menjadi juara untuk mewakili Muba mengikuti lomba membaca cerita tingkat Provinsi.

"Selamat mengikuti perlombaan untuk siswa-siswi perwakilan kecamatan di Muba, tetap semangat agar bisa menjadi wakil Muba untuk mengikuti lomba tingkat Provinsi,"ujarnya.

Kemudian peserta Lomba Siswa Sekolah Dasar Negeri 3 Sekayu, Tri Satria (11) mengatakan, bahwa ia sangat senang diadakannya lomba membaca cerita ini dan bisa mengikuti perlombaan. Ia sangat berharap bisa menjadi juara di perlombaan ini.

"Saya senang sekali ada perlombaan ini dan bisa menjadi peserta, saya sangat berharap agar bisa mendapatkan juara I di lomba membaca cerita ini, dan bisa membanggakan orang tua dan sekolah,"ujarnya.

Sementara itu, Sekda Drs H Apriyadi MSi mengatakan, lomba membaca cerita merupakan pola untuk menambah wawasan dan bisa mengembangkan pemikiran anak. Ia juga mengatakan, lomba ini bukan hanya sekedar memperebutkan juara tetapi bisa membuat anak-anak semakin maju dan menjadi lebih baik.

"Buat anak-anak peserta lomba, tetap semangat , andai kata belum jadi juara itu hanya kegagalan yg tertunda, dan siapapun yang menang jangan berbesar hati. Kalau serius menekuni dan mengembangkan kemampuan yg ada di diri anda kan menjadikan kemampuan ini dengan menempuh hidup yang lebih baik lagi,"tuturnya. (Mia Agustina/toeb)