KPUD Blora Gelar Rakor Persiapan Kampanye Rapat Umum Pemilu

:


Oleh MC KAB BLORA, Kamis, 21 Maret 2019 | 08:35 WIB - Redaktur: Juli - 252


Blora, InfoPublik - Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Blora, Jawa Tengah menggelar rapat koordinasi (Rakor) persiapan kampanye rapat umum Pemilihan Umum (Pemilu) 2019, di aula KPUD, Rabu (20/3/2019).

Ketua KPUD Blora M. Khamdun mengungkapkan, seluruh stakeholder penyelenggara Pemilu harus selalu bersinergi, baik dari KPU, Bawaslu, TNI dan Polri demi kesuksesan Pemilu 2019.

"Sukses atau tidaknya tahapan Pemilu 2019 yang cukup panjang, ditentukan oleh satu hari, yaitu hari pencoblosan 17 April 2019," katanya.

Oleh karena itu pihaknya mengajak seluruh stakeholder penyelenggara Pemilu selalu bersinergi berjalan berdampingan demi kesuksesan Pemilu 2019 di Kabupaten Blora.

Di tempat yang sama, Kapolres dan Dandim 0721, kompak menyatakan bahwa TNI dan Polri Netral dan siap dalam pengamanan Pemilu 2019.

Kapolres Blora AKBP Antonius Anang Tri Kuswindarto mengapresiasi terselenggaranya rakor. "Dari Kepolisian segala upaya akan di kerahkan untuk menciptakan kampanye aman, damai, tentram dan tertib bahkan polres sudah membentuk satgas untuk mengamankan jalannya kampanye terbuka," kata Kapolres.

Kapolres juga mengimbau kepada tim sukses agar bisa mengendalikan massanya saat pelaksanaan kampanye terbuka, sehingga tidak mengganggu kegiatan masyarakat lainnya.

"Pengendalian massa akan susah, maka dari itu kepada tim sukses yang memiliki kewenangan tolong massa di imbau agar tertib demi kelancaran dan keselamatan selama kampanye terbuka," kata kapolres Blora.

TNI dan Polri netral dan siap mengamankan hingga nanti  tahap pelantikan Pemilu 2019. Komitmen TNI Polri memberikan rasa aman dan mengajak semua yang punya hak pilih, untuk menggunakan hak pilihnya.

"Masyarakat  tidak usah takut untuk datang ke TPS. TNI dan Polri akan all out dalam pengamanan Pemilu 2019," katanya.

Hal senada disampaikan oleh Dandim  0721 Blora Letkol Inf Ali Mahmudi, SE. Pihaknya kompak menyatakan bahwa Kodim 0721 Blora akan mendukung penuh Polres Blora dalam pengamanan kampanye terbuka.

"Kami bersama Polres dan instansi terkait tentunya akan berusaha semaksimal mungkin agar Pemilu 2019 berjalan aman damai dan sukses di Blora," katanya. (MC Kab. Blora/Teguh).