Bupati Garut Lepas Offroad Family Adventure

:


Oleh MC KAB GARUT, Senin, 18 Maret 2019 | 09:17 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 335


Garut, InfoPublik - Menjelajahi Alam pegunungan yang ada di kabupaten Garut dengan tantangan rute yang sangat menantang adrenalin bagi pecinta offroad bisa dikembangkan menjadi sarana wisata alam baru di Kabupaten Garut.

Demikian pernyataan itu disampaikan Bupati Garut H. Rudy Gunawan, SH, MH dalam sambutanya saat melepas Offroad Family Adventure di halaman Sarana Olahraga (SOR) Ciateul, kecamatan Tarogong Kidul kabupaten Garut, Sabtu (16/3/2019).

Bupati menyambut baik diselenggarakannya Family Of Road Adventure ini dapat dinikmati sebagai sarana wisata keluarga yang bisa membuka kembali satu destinasi wisata alam di kabupaten Garut.

Bupati Rudy menambahkan, Pemkab Garut siap untuk memberikan suport dan dukungan atas penyelenggaraan event ini dengan menyediakan anggaran melalui APBD untuk menyiapkan satu track yang dibina dan dipelihara dengan dikelola oleh Pemkab Garut.

”Sehingga penyelenggaraan event Family Offroad ini dapat menjadi agenda tahunan yang terjadwal dengan baik, kita sudah berkomunikasi dengan pihak PTPN dan Dinas Pertanian untuk menyewa lahan yang selanjutnya digunakan iven seperti ini dengan fasilitas wisata alamnya," ujarnya.

Rudy Berharap, Event ini perlu dipertimbangkan untuk diadakan sebulan sekali, dengan harapan melalui kegiatan ini akan memberikan semangat baru bagi produktifitas kerja kita dengan filosofi yang ada dalam olahraga offroad ini.

”Perlu diketahui, mengendarai Mobil off road banyak makna yang dapat kita terapkan dalam kehidupan sehari – hari untuk menunjang etos kerja yang lebih baik, karena mengendarai mobil off road kita diperlukan konsentrasi penuh dengan menghadapi berbagai rintangan yang dilaluinya," ujarnya. 

Rudy melanjutkan, Seninya dimana ini melalui jalan khusus karena yang namanya Adventure atau petualangan sehingga perlu inovasi ketika menghadapi kendala, sehingga sangat luar biasa sekali ketika kendala – kendala yang ada dilapangan dihadapi dengan cermat dan dapat diselesaikan, sama seperti ASN ketika mendapatkan kendala dilapangan, kendala itu harus diselesaikan saat itu juga.

Sementara itu, Ketua Panitia penyelenggara, Bustari menyampaikan, kegiatan ini dalam rangka memperingati Hari Jadi Garut (HJG) ke 206, dan mengucapkan terima kasih atas dukungan dari Bupati Garut agar kegiatan semacam ini lebih sering lagi diadakan.

”Kami mengagendakan untuk menyelenggarakan agenda semacam ini setiap tiga bulan sekali, dan mengajak masyarakat pencinta offroad roda 4 untuk turut serta wisata di alam terbuka melalui Offroad,"jelasnya.(Sumber: Humas Diskominfo Garut/Eyv)