Masyarakat Lima Puluh Kota Peringati Peristiwa Situjuah ke-70

:


Oleh MC KAB LIMA PULUH KOTA, Selasa, 15 Januari 2019 | 16:48 WIB - Redaktur: Tobari - 1K


Lima Puluh Kota, InfoPublik - Dalam rangka peringatan peristiwa Situjuah ke-70 dilaksanakan upacara di lapangan Chatib Sulaiman Situjuah Batuah, Selasa (15/1). Peringatan Situjuah tahun 2019 berlangsung meriah, selain melaksanakan upacara, juga menampilkan tari daerah oleh ratusan siswa SD.

Bupati Lima Puluh Kota Ir. H. Irfendi Arbi dalam sambutannya, mengharapkan peringatan peristiwa sejarah ini tidak hanya sebatas mengenang, melainkan momentum bagaimana menghormati para pahlawan yang gugur di lurah kincia Situjuah.

Kepala staf Kepresidenan RI Jenderal TNI (Purn) Moeldoko selaku inspektur upacara, dalam amanatnya menyampaikan pesan kebangsaan yaitu orang minang ikut menentukan perjuangan bangsa Indonesia dalam sebuah perjalanan panjang untuk menuju merdeka.

"Selanjutnya dalam mengisi kemerdekaan ini, orang minang harus juga ikut menentukan kejayaan bangsa Indonesia," katanya.

Upacara berlangsung hitmad, dihadiri Wakil Menteri ESDM Arcanda Tahar dan juga Gubernur Sumbar, Walikota / Bupati se Sumbar, Forkopimda Kabupaten Lima Puluh Kota dan Kota Payakumbuh, Polri, TNI, Kepala OPD, ASN se Kabupaten Lima Puluh Kota.

Usai upacara, acara dilanjutkan ziarah ke makam pahlawan Situjuah di Lurah Kincia, Situjuah Banda Dalam dan Situjuah Gadang Kecamatan Situjuah Limo Nagari.

Peristiwa Situjuah adalah suatu peristiwa penyerangan oleh pasukan penjajah Belanda terhadap para pejuang kemerdekaan Indonesia pada masa Pemerintahan Darurat Republik Indonesia (PDRI).

Tujuh puluh tahun telah berlalu, tepatnya tanggal 15 Januari 1949, dimana puluhan orang pejuang yang terdiri dari beberapa pimpinan dan puluhan anggota pasukan Barisan Pengawal Negeri dan Kota (BPNK) tewas seketika diberondong tembakan oleh pihak penjajah Belanda.

Memperingati peristiwa Situjuah adalah bagian dari perjuangan bangsa ini secara keseluruhan. (Kominfo LPK/Suci/toeb)