Bupati Tutup Festival Raja Ampat di Kampung Folley

:


Oleh MC KAB RAJA AMPAT, Selasa, 23 Oktober 2018 | 08:37 WIB - Redaktur: Kusnadi - 1K


Raja Ampat, InfoPublik – Bupati Kabupaten Raja Ampat, Abdul Faris Umlati, SE menutup festival Raja Ampat di Kampung Folley, Distrik Misool Timur,  Senin (22/10).

Event festival Raja Ampat 2018 memang  berbeda dengan konsep tahun sebelumnya yang hanya dipusatkan di Pantai Waisai Torang Cinta. Tahun ini festival sebagai ajang promosi wisata, baik alam maupun budaya Raja Ampat tersebut dilaksanakan dalam konsep touring sehingga pelaksanaanya dilaksanakan dibeberapa tempat, antara Pantai Waisai Torang Cinta, Kampung Waigeo Barat,  Kofiua di Distrik Kofiau dan berakhir di Kampung Folley, Distrik Misool Timur.

Konsep touring ini untuk memperkenal alam dan budaya Raja Ampat kepada peserta dan tamu festival yang umumnya para wisatawan tersebut.

“Mudah-mudahan selama festival ini banyak menyerap informasi penting tentang khasanah seni budaya Raja Ampat,” ujar Abdul Faris Umlati sesaat sebelum memukul tifa tanda ditutup Festival Raja Ampat 2018.

Ia berharap semoga festival Raja Ampat 2018 ini bermanfaat dalam menjalin silaturahmi, kerjasama antara elemen serta dapat mendorong partisipasi masyarakat dalam menyukseskan program pembangunan pariwisata di Raja Ampat.

Suksesnya kegiatan festival Raja Ampat atas dukungan Kementerian Pariwisata RI, Pemerintah Provinsi Papua Barat serta beberapa lembaga sponsor seperti Conservation International Indonesia,  The Nature Conservancy, Bank BNI, PT.Pelni, PT. ASDP dan beberapa pihak lainnya.  

"Terim kasih kepada sponsor  seperti CI, TNC, Bank BNI, PT. Pelni dan  ASDP yang telah memberikan dukungan yang kuat dalam menyukseskan Festival Pesona Bahari Raja Ampat Tahun 2018," ujar Abdul Faris Umlati.

Hal serupa disampaikan Bupati kepada pelaku usaha dan masyarakat Raja Ampat. Ia berharap masyarakat dan pelaku usaha wisata di Raja Ampat untuk terus terlibat dalam pembangunan pariwisata di Raja Ampat sehingga kegiatan wisata di Raja Ampat dapat meningkatkan ekonomi daerah.

Touring Festival Raja Ampat 2018 diikuti ratusan tamu luar negeri dan ratusan masyarakat Raja Ampat. Touring Festival Raja Ampat yang berlangsung selama empat hari ini menggunakan kapal milik PT. Pelni yakni KM. Sangiang serta KM. Fajar Mulia (milik  swasta) di Raja Ampat. (Petrus R/Imha A/Media Center Raja Ampat/Kus)