Dandim 1715 Raja Ampat Pimpin Kerja Bhakti Bersihkan Sampah

:


Oleh MC KAB RAJA AMPAT, Jumat, 12 Oktober 2018 | 15:37 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 799


Raja Ampat, InfoPublik - Keberadaan Komando Distrik Militer (Kodim) 1715 Raja Ampat terus menunjukkan pengabdian dan pelayanan kepada masyarakat. 

Selain melaksanakan kegiatan pengobatan massa dan pemberian obat filariaris yang dilaksanaan di Pantai Waisai Torang Cinta (WTC) belum lama ini, kembali melaksanakan kerja bhakti untuk membersikan sampah dan kotoran di beberapa titik di Waisai-Ibukota Kabupaten Raja Ampat, Kamis (9/10)

Salah satu lokasi yang dipilih adalah Pasar yang terletak di Kelurahan Sapordanco, Distrik Kota Waisai, Raja Ampat, Papua Barat.

Kerja bhakti itu dipimpin langsung Dandim 1715 Raja Ampat, Letkol Inf Joseph Paulus Kaiba, juga melibatkan pegawai dari Dinas Kebersihan, Satpol PP dan BPBD Raja  Ampat.

Letkol Inf Joseph Paulus Kaiba disela-sela kegiatan itu kepada Tim Media Center Raja Ampat menjelaskan kerja bhakti dengan membersihkan sampah dan kotoran di Pasar Waisai-Raja Ampat bertujuan untuk menciptakan Kota Waisai yang bersih dan indah.

Dikatakannya, Raja Ampat, khususnya Kota Waisai adalah pintu masuk pariwisata Raja Ampat maka Kota Waisai harus bersih dan bebas dari segala sampah dan kotoran.

“Kegiatan ini untuk menciptkan kebersihan Kota Waisai, khususnya di lokasi pasar,” ujar Letkol Inf Joseph Paulus Kaiba.

Selain dikatakannya, untuk mempererat kerja sama antar TNI dan Aparatur Pemerintah Daerah dalam memberikan kenyamanan bagi masyarakat Wilayah Kota Waisai serta bermanfaat untuk masyarakat setempat.

“Kegiatan seperti ini akan dilaksanakan secara rutin dan bekerjasama dengan lebih banyak lagi instansi serta komponen masyarakat lainnya,” tambahnya.

Dengan menerjunkan sejumlah prajurit yang dipimpinannya,  kerja bhakti tersebut selain di dalam pasar juga dilakukan pembersihan aliran parit yang penuh dengan sampah dan limbah para pedagang.

Pengerukan parit ini dilakukan menggunakan alat yang dibawa dari masing- masing, karena terdapat banyak sampah dan material tanah di dalam parit yang membuat genangan air bila hujan turun.

“Saat ini sudah masuk pada musim penghujan sehingga parit-parit perlu dibersihakn agar memperlancar aliran air dan tidak ada genangan air yang bisa menyebabkan pasar banjir, becek dan kotor,” tambah Dandim.

Kodim 1715 Raja Ampat RA memilih Pasar karena merupakan tempat menjual hasil produksi yang dihasilkan masyarakat, tempat pemenuhan kebutuhan masyarakat secara langsung, tempat transaksi jual beli barang atau jasa, juga tempat lapangan kerja bagi masyarakat sehingga dapat membantu meningkatkan pendapatan masyarakat dan meningkatkan pendapatan daerah.

Kodim 1715/RA memberi contoh kepada para pedagang dan para pengujung untuk selalu menjaga kebersihan pasar dan membuang sampah di tempat yang telah disediakan sehingga pasar tidak hanya sebagai tempat jual beli juga dapat digunakan sebagai wisata kuliner yang sehat, semoga dengan apa yang diperbuat dapat menjadi suri tauladan yang baik.

Sementara itu, Kepala Dinas Kebersihan dan Lingkungan Hidup Raja Ampat, Dr. Yoseph Mirino, M.Ec.Dev yang juga hadir pada kesempatan itu menjelaskan pembersihan ini dilakukan agar kenyamanan pasar dapat terjaga, seperti jalur air akan diperbaiki karena tidak boleh terganggu yang nantinya menyebabkan genangan air.

Kerja bhakti itu juga dihadiri sejumlah perwira dari Kodim 1715 Raja Ampat serta pejabat eselon III dan IV dari Dinas Kebersihan dan Lingkungan serta Satpol PP Raja Ampat. (Petrus Rabu/MC Raja Ampat/Eyv)