Kemenhub Kampanyekan Beli Tiket Online Jelang Libur Natal dan Tahun Baru

:


Oleh Dian Thenniarti, Jumat, 27 November 2020 | 18:28 WIB - Redaktur: Ahmed Kurnia - 574


Jakarta, InfoPublik - Momen libur panjang menyambut Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 (NATARU) akan tiba dalam waktu tidak lama lagi. Kementerian Perhubungan (Kemenhub) c.q Direktorat Jenderal Perhubungan Laut (Ditjen Hubla) terus mengkampanyekan pembelian tiket secara online.

Kampanye tersebut dilakukan mengingat penyelenggaraan Angkutan Laut Natal dan Tahun Baru kali ini yang sedikit berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Saat ini masih dalam situasi pandemi Covid-19, sehingga diperlukan upaya lebih tidak hanya untuk menjamin keselamatan dan kesehatan penumpang serta awak kapal - namun juga untuk menjamin keselamatan dan kesehatan petugas pelabuhan dan posko di seluruh pelabuhan di Indonesia, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

"Untuk mencegah kerumunan, kami imbau masyarakat beli tiket melalui online. Selain pelaksanaan rampcheck kapal, saya juga mengajak kepada seluruh Direktorat untuk mengkampanyekan pembelian tiket secara online supaya tidak terjadi kumpulan massa di tempat-tempat penjualan tiket," ujar Dirjen Perhubungan Laut, Agus H. Purnomo di Jakarta, Jumat (27/11/2020).

Dirjen Agus juga meminta kepada seluruh rekan-rekan Social Media Response Team (SMRT) atau tim Humas seluruh UPT serta media-media baik elektronik, televisi, cetak maupun radio supaya ikut mengkampanyekan pembelian tiket secara online. Ia juga mengingatkan kepada seluruh pihak untuk melaksanakan penerapan protokol kesehatan supaya tidak terjadi penyebaran Covid-19.

Lebih lanjut, Dirjen Agus mengatakan bahwa prediksi angkutan laut Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 kali ini pasti akan jauh menurun dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya. Namun, beberapa tempat rasanya tetap harus diwaspadai, terutama di daerah Indonesia Timur, yakni di Sulawesi Utara, NTT, Maluku, dan Papua.

Dirjen Agus meminta agar pelaksanaan rampcheck di wilayah tersebut diprioritaskan, dan juga tempat-tempat tujuan wisata guna memastikan seluruh armada kapal dalam keadaan laiklaut. "Banyak orang yang cenderung sudah jenuh di rumah, ketika libur panjang tiba mereka akan berlibur ke tempat-tempat wisata. Tempat wisata perlu mengantisipasi dengan sebaik-baiknya," katanya.

Sehubungan dengan hal itu, sesuai dengan Intruksi Dirjen Perhubungan Laut Nomor: HK.211/5/16/DJPL/2020 tentang Pemeriksaan Kelaiklautan Kapal Penumpang Dalam Rangka Natal 2020 dan Tahun Baru 2021, diinstruksikan kepada para Kepala Kantor Kesyahbandaran, Kepala KSOP Khusus Batam, Kepala KSOP Kelas I s/d IV dan Kepala UPP Kelas I s/d III untuk melaksanakan uji kelaiklautan kapal terhadap seluruh kapal yang berada/beropersi di wilayah kerjanya.