Rasa Haru Bahagia Warnai Kedatangan Jamaah Haji di Kabupaten Sekadau

:


Oleh MC KAB SEKADAU, Selasa, 3 September 2019 | 08:24 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 465


Sekadau, infopublik - Jamaah haji asal Kabupaten Sekadau akhirnya tiba di kampung halaman, kedatangan jemaah haji disambut ratusan warga dan sanak keluarga diwarnai suasana gembira bercampur haru, penyambutan jamaah haji tersebut dilaksanakan di Masjid Al-Falah, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau, Sabtu (31/8/2019).

Asisten I Setda Kabupaten Sekadau Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Fendy mengatakan pada tahun 2020 akan ditugaskan Tim Pemandu Haji Daerah (TPHD) yang minimal berjumlah 2 orang sesuai dengan keputusan Gubernur yang dimana pada tahun ini TPHD hanya ditugaskan oleh satu orang saja.

“Terkait dengan TPHD Kab.Sekadau di tahun 2019 ada satu orang TPHD yang ditugaskan untuk memandu jamaah haji dalam menunaikan ibadah haji, dan kami berharap pada tahun 2020 mendatang TPHD yang ditugaskan untuk mendampingi jamaah haji tidak hanya satu orang dan minimal dua orang, terutama pada bagian pendampingan dan kesehatan,” jelas Fendy.

Sebelumnya sebanyak 60 orang jamaah haji Kabupaten Sekadau telah tiba di asrama haji Pontianak pada tanggal 30 agustus dari embarkasi batam, dan diberangkatkan menuju Kabupaten Sekadau pada keesokan harinya tanggal 31 agustus.

Ketua rombongan jamaah haji, Mudhlar mengungkapkan bahwa diperlukannya TPHD untuk dapat membimbing para jamaah haji yang tidak hanya satu orang, agar jamaah haji dapat menjalankan ibadah dengan baik dan benar sesuai dengan ketentuan syariat.

“Berdasarkan pada pengalaman saya selama 43 hari di Mekah dan di Madinah yang sangat diperlukan oleh jamaah haji itu adalah pertama bimbingan dari TPHD baik itu dari bimbingan ibadah dan kesehatan, dan harapan saya kedepannya yaitu dapat menyiapkan tidak hanya satu tenaga khusus seperti TPHD dalam bimbingan ibadah dan kesehatan, agar para jamaah dapat terbantu dalam menjalankan ibadah dengan baik,”ujarnya. 

Pada akhir acara dilakukan penyerahan bendera rombongan haji dari ketua rombongan jamaah haji kepada Pemerintah Kab.Sekadau dan dilanjutkan dengan pemasangan pin dan foto bersama. (MadahSekadau/Achmad/Ratih/YR)